Selasa, 13 Desember 2011

Mitsubishi Lancer Evolution Vs GTi, GLXi, GLX, dan tipe lainnya

Masih sangat banyak pecinta mobil di Bandung yang tidak memahami perbedaan antara Mitsubishi Lancer tipe Evolution yang sangat tangguh dengan Mitsubishi Lancer biasa yang pada umumnya “beredar” di jalanan kota Bandung seperti tipe GTi, GLXi, GLX, dan lainnya.
Bahkan sangat sering orang-orang ini menyebut Mitsubishi Lancer GTi, GLXi, atau GLX dengan sebutan EVO 3, atau  EVO 4,5,6, dst…untuk varian yang lebih baru.  Which is, sangat keliru.
Lalu bagaimana cara mengenali Mitsubishi Lancer Evolution yang sesungguhnya?  Mudah saja:
Mitsubishi Lancer Evolution 1-9 menggunakan kode mesin yang sama yaitu 4G63T sedangkan GTi menggunakan mesin 4G93,  GLXi menggunakan 4G92 , dan GLX menggunakan 4G15.  Kode/huruf “T” yang melekat pada mesin tipe Evolution adalah singkatan dari kata Turbo/Turbocharger.  Mitsubishi Lancer Evolution yang asli memiliki Turbo, sedangkan tipe yang lainnya tidak.  Secara general, Turbocharger ini berfungsi untuk menambah daya/menaikkan performa mesin.
Turbocharger adalah kompressor yang digerakkan oleh turbin dari gas buang mesin. Prinsip kerjanya adalah merubah energi panas/kalor dari  gas buang menjadi energi mekanis untuk menaikan tekanan udara yang masuk ke intake manifold (saluran masuk udara bilas).  Berikut cara kerja Turbo:
Mitsubishi Lancer Evolution 1-9 memiliki kapasitas 2000CC (2.0L), GTI 1800CC (1.8L), GLXi 1600CC (1.6L), sementara GLX hanya dibekali 1500CC (1.5L).
Bagi anda yang kurang paham tentang mesin, Mitsubishi Lancer Evolution bisa langsung dikenali dari keberadaan intercoolernyaIntercooler adalah perangkat yang jika dilihat sekilas mirip dengan radiator. Ditempatkan tepat dibelakang bumper depan, yang mana satu sisinya terhubung dengan pipa yang melingkar masuk ke Turbo sementara sisi lainnya terhubung ke throttle body. Fungsi intercooler adalah untuk mendinginkan udara panas yang dimampatkan oleh Turbo ke ruang mesin untuk mencegah overheating.  Berikut contoh intercooler:
Jadi, jika suatu hari anda melintas di depan mobil Mitsubishi Lancer dan ingin mengetahui apakah mobil tersebut adalah tipe Evolution/memiliki Turbo atau tidak, maka cukup tengok  ke bagian depan bumpernya.  Jika ada intercooler dibelakang rang bumper, maka betul mobil tersebut adalah Mitsubishi Lancer Evolution/memiliki Turbo.  Jika kosong, maka mobil tersebut dipastikan hanya Mitsubishi Lancer biasa.  Berikut contoh Mitsubishi Lancer tipe Evolution 3:
Cara lain untuk mendeteksi Mitsubishi Lancer Evolution adalah pada saat mobil tersebut digeber.  Mobil ber-Turbo ini dilengkapi satu alat yang bernama BOV (Blow Off Valve). Blow Off Valve mengeluarkan desingan angin yang serupa dengan Mobil Truk/Bis Damri pada saat melakukan pengereman.  Bedanya, pada Mobil Evolution suara tersebut hanya akan terdengar pada saat mesin digeber yaitu tatkala pengemudi melakukan perpindahan gigi.

3 komentar: